Bijaksana Dalam Mendengar Nasihat

Renungan Harian | 21 Maret 2020

Bijaksana Dalam Mendengar Nasihat

Dalam hidup kita, kita pasti sering menerima nasihat. Mulai dari orangtua kita ataupun sahabat dan teman kita. Walaupun kadang-kadang kita sendiri bimbang, nasihat yang kita terima itu baik atau tidak baik? Bahkan tidak sedikit orang yang salah mengikuti nasihat dari orang lain. Nasihat yang kita anggap baik, setelah kita turuti, ternyata dampaknya tidak baik. Atau sebaliknya.

Kebimbangan itu sempat melanda hidup Rut saat menerima nasihat Naomi. Sepuluh tahun setelah kematian kedua anaknya, Naomi berencana kembali ke kampung halamannya di Betlehem. Sebagai seorang ibu, Naomi menasihatkan supaya para menantunya kembali kepada keluarga mereka . Rut memilih mengikuti Naomi. Pada titik ini, baik Rut maupun Orpa sudah tidak bimbang lagi, karena mereka sudah sama-sama menentukan pilihan bagi hidup mereka masing-masing.

Sahabat Alkitab, kebenaran sebuah nasihat hanya dapat dinilai dari kepekaan dan keyakinan dalam hati nurani kita. Nasihat yang baik adalah nasihat yang diberikan dengan motivasi yang baik, yaitu demi kepentingan orang yang dinasehati. Tidak ada orangtua yang memberi nasehat yang salah kepada anak-anaknya. Mereka selalu ingin yang terbaik bagi kita. Demikian juga dengan nasihat dari pemerintah bangsa kita dalam menghadapi wabah Corona. Jika kita bijaksana dalam mendengar nasihat mereka, maka nasehat itupun dapat menolong kita menuju kebaikan. Dengarkanlah nasihat dengan bijak.

Salam Alkitab untuk Semua.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia