Hari Doa UBS: Mengapa Kita Merayakannya?

Berita | 9 Mei 2019

Hari Doa UBS: Mengapa Kita Merayakannya?


Tanggal 9 Mei 1983 akan selalu diingat ketika para staf dan mitra Lembaga-lembaga Alkitab di berbagai belahan dunia pertama kalinya merayakan Hari Doa Persekutuan Lembaga Alkitab Sedunia (UBS). Keluarga besar UBS berkumpul untuk bersekutu dan berdoa bersama bagi pelayanan Persekutuan Lembaga Alkitab di seluruh dunia. Namun tentu saja ini bukan kali pertama mereka menaikkan doa bersama.

Menjelang berlangsungnya Sidang Raya Persekutuan Lembaga Alkitab Sedunia (UBS) pada tahun 1980 di Chiang Mai, Thailand, Badan Eksekutif UBS yang mempersiapkan pertemuan global ini merasa perlu mengajak seluruh keluarga besar Lembaga-lembaga Alkitab untuk mendukung pertemuan ini melalui doa-doa mereka pada 28 Agustus 1980, satu bulan sebelum Sidang Raya. Respon atas ajakan ini ternyata luar biasa. Di seluruh dunia para pekerja dan mitra di berbagai lembaga Alkitab di seluruh dunia berkumpul dan menaikkan keprihatinan dan harapan mereka ke hadirat Allah untuk mendukung pertemuan ini.

Banyak orang yang berpartisipasi dalam pengalaman ini menyatakan bahwa acara ini semestinya menjadi sebuah tradisi. Mengikuti saran yang diajukan oleh Gugus Tugas Pemberdayaan UBS, Badan Eksekutif UBS dalam pertemuan pada tahun 1982, menetapkan 9 Mei sebagai "Hari Doa" bagi persekutuan lembaga Alkitab di seluruh dunia. Tanggal 9 Mei 1983 akhirnya pertama kalinya Hari Doa UBS (Persekutuan Lembaga Alkitab Sedunia) tersebut dirayakan secara resmi.

Mengapa berdoa, dan Mengapa berdoa bersama?

Doa menciptakan komunikasi dengan berbagai cara. Doa menghubungkan kita dengan Allah, Sumber Berkat dan Tujuan Doa kita. Melalui doa terjadilah dialog, komunikasi dua arah, karena orang Kristen yakin bahwa Allah senantiasa mendengar dan merespon doa-doa kita. Di saat yang sama, doa menghubungkan sesama pendoa di seluruh dunia. Doa menciptakan persekutuan di antara mereka yang berbagi kepedulian dan harapan yang sama. Maka, ketika keluarga besar Lembaga-lembaga Alkitab di seluruh dunia bertemu dalam doa, mereka secara serentak bersekutu sebagai anak-anak Allah, mengucapkan syukur kepada Allah, Tuhan mereka, tempat mereka berpaling dan berserah.

Mengapa dipilih tanggal 9 Mei?

Dipilihnya 9 Mei, tidak lain karena pada 9 Mei 1946 13 Lembaga Alkitab dari seluruh dunia yang berkumpul di Haywards Heath, Inggris menyetujui gagasan membentuk persekutuan global lembaga Alkitab, yang dengan demikian tanggal tersebut menjadi hari lahirnya UBS. Sudah sejak permulaan abad XX, timbul semangat persaudaraan di antara beberapa Lembaga Alkitab. Di antara mereka mulai tumbuh keinginan untuk saling berkoordinasi dan menjalin kerja sama yang lebih erat, agar pelayanan penerjemahan dan penyebaran Alkitab di antara lembaga-lembaga Alkitab tidak saling tumpang tindih, namun saling menopang dan menguatkan .

Pada bulan Mei 1946, beberapa bulan setelah Perang Dunia II berakhir, datanglah kesempatan yang memungkinkan diadakan sebuah pertemuan yang dihadiri oleh perwakilan dari 13 Lembaga Alkitab. Mereka berkumpul bersama di sebuah pusat konfersensi di Inggris, tepatnya di Dioce Chichester, Haywards Heath, Sussex, Inggris. Para delegasi tersebut bertemu dari tanggal 6 hingga 9 Mei. Pada hari terakhir konferensi, 9 Mei 1946, di bawah pimpinan Uskup Eivind Berggrav dari Norwegia, yang kemudian menjadi Presiden pertama dari UBS, rancangan ketetapan Anggaran Dasar UBS disetujui oleh seluruh perwakilan lembaga Alkitab yang hadir dan tanggal 9 Mei ditetapkan sebagai tanggal kelahiran UBS.

Saat ini, 73 tahun setelah kelahirannya, UBS memiliki sekitar 150 anggota dengan wilayah pelayanan tersebar di 240 negara dan teritorial. Banyak Lembaga-lembaga Alkitab di seluruh dunia memperingati Hari Doa UBS secara khusus. Beberapa merayakannya dengan meriah, yang lainnya merayakan secara sederhana. Beberapa lembaga Alkitab hanya mengadakan ibadah sederhana yang hanya dihadiri oleh pengurus dan karyawan lembaga Alkitab tersebut. Namun ada juga yang selama masa-masa perayaan ini membuka kantor mereka untuk umum (open house), sehingga banyak orang semakin mengenal pelayanan Lembaga Alkitab dan kemudian tergerak untuk mendukung pelayanannya.

Lembaga Alkitab Chile merayakan Hari Doa UBS dengan mengadakan doa bersama dengan para mitra dan pengunjung setia di toko buku mereka. Di Indonesia, perayaan Hari Doa UBS dirayakan keluarga besar LAI, baik di kantor pusat maupun perwakilan-perwakilan mereka. Untuk wilayah kantor pusat LAI, hari ini bahkan diadakan dua ibadah. Yang pertama, siang ini diadakan Ibadah Syukur Hari Doa UBS di Unit Percetakan LAI di Nanggewer, Bogor. Dan sore harinya, LAI mengajak para mitra dan kaum milenial di sekitar Jabodetabek untuk menaikkan syukur bersama dan meneruskan warisan kesetiaan, keberanian, dan pengorbanan dari para perintis Persekutuan Lembaga-lembaga Alkitab Sedunia(UBS) di Gedung Pusat Alkitab, Salemba Jakarta.

Ada pepatah, doa bagaikan sebuah kunci pembuka ketika pintu-pintu yang lain terkunci. Ketika keluarga besar UBS di berbagai belahan dunia bersama-sama menaikkan doa di hadapan Allah, mengucap syukur atas pelayanan ini dan membawa segenap pergumulan dan keprihatinan bersama di hadapan-Nya, sebuah persekutuan luar biasa telah terjalin. Melintasi batas ruang dan waktu. Melalui tekad dan semangat yang sama untuk berbagi Firman, tidak peduli apa pun hambatan yang akan menghadang, Persekutuan Lembaga Alkitab Sedunia (UBS) akan menjadi besar dan kuat dalam menghadapi tantangan. Hanya dengan meletakkan seluruh kepercayaan kita pada Allah, kita akan menemukan tangan-tangan kita dikuatkan dan dimampukan untuk semakin bersemangat menyebarkan Kabar Sukacita hingga Maranatha.

Salam Alkitab untuk semua.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia