Bertumbuh Bersama Sebagai Komunitas Iman

Renungan Harian | 2 Oktober 2022

Bertumbuh Bersama Sebagai Komunitas Iman

         Sahabat Alkitab, apa yang anda harapkan dari sebuah komunitas, entah itu keluarga, jemaat maupun dalam lingkup yang jauh lebih luas seperti masyarakat? Atau mungkin, ada di antara anda yang ikut tergabung dalam sebuah komunitas spesifik yang memiliki sebuah hobi atau minat yang sama? Komunitas hobi semacam ini semakin marak muncul di tengah gaya hidup manusia modern dimana setiap orang berusaha untuk saling terhubung demi kepentingan dan tujuan yang sama. Namun, sebuah komunitas yang efektif hanya dapat terwujud ketika di dalamnya terdapat individu-individu yang bersedia menyetarakan dirinya satu dengan yang lain. Artinya, setiap anggota perlu bersedia untuk saling menunggu, saling menguatkan dan berjalan beriringan demi mencapai tujuan bersama-sama. Hal yang disayangkan adalah ketika seseorang di dalam sebuah komunitas tidak bersedia melakukan hal tersebut dan cenderung hanya mementingkan keinginan serta mencari keuntungannya seorang diri. Apabila hal tersebut dibiarkan bertumbuh di dalam komunitas, maka cepat atau lambat seluruh individu di dalamnya akan mengubah komunitas menjadi lokasi pertarungan untuk saling mengalahkan.

Di dalam ayat 7-11 ini kita melihat bagaimana Paulus memuji dan mengucap syukur atas perilaku yang ditunjukkan oleh anggota jemaat di Korintus yang bersedia turut ikut serta dalam penderitaan serta penghiburan yang dialaminya. Ia pun sempat mengacu kepada pengalaman di Asia Kecil yang nampaknya sangat membahayakan nyawanya dan di tengah situasi hidup yang genting seperti itu pula Paulus meyakini hidupnya semakin bertumbuh kepada TUHAN. Pertumbuhan ini pun tidak dapat dilepaskan dari sumbangan semangat dan rasa yang terhubung antara ia dengan jemaatnya. Dengan kata lain, melalui sapaan dalam awalan surat 2 Korintus ini, kita dapat melihat ungkapan syukur dari seorang guru jemaat yang mengalami pertumbuhan bersama dan oleh karena para anggota jemaat yang ia bina.

Sahabat Alkitab, sebuah pertumbuhan iman tidak hanya menjadi pergulatan personal sebagai umat TUHAN, melainkan menjadi bagian hidup komunitas di dalam jemaat TUHAN. Itulah mengapa, sebuah gereja sejatinya menjadi komunitas iman yang saling terhubung, yang setara, yang memegang teguh ikatan persaudaraan dalam kuasa penyelamatan Kristus. Peribahasa Indonesia yang berkata, ‘ringan sama dijinjing, berat sama dipikul’ pun idak hanya dapat kita kita lakukan dalam hidup sosial di dunia sekuler, melainkan juga dapat kita wujudkan sebagai budaya hidup sebagai jemaat TUHAN yang menghasilkan pertumbuhan iman bersama-sama.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia