Memasuki dekade 2020-2030 Indonesia akan menikmati apa yang disebut sebagai Bonus Demografi, yakni jumlah angkatan kerja akan mencapai 70% dari seluruh populasi. Artinya Indonesia saat ini mempunyai jumlah anak-anak yang lebih banyak. Di sisi yang lain anak-anak generasi sekarang yang disebut sebagai generasi Z atau generasi mendatang (yang saat ini masih berusia balita) adalah generasi yang sejak lahir sudah akrab dengan dunia digital. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi gereja-gereja di Indonesia dan LAI untuk meningkatkan tingkat baca dan pengetahuan terhadap Alkitab dan nilai-nilai alkitabiah secara aktif dan kreatif.
LAI bersama gereja-gereja di Indonesia berinisiatif melaksanakan kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan ketertarikan anak dalam membaca Alkitab. Salah satu kegiatan tersebut adalah Jambore Nasional untuk anak. Selain merupakan pertemuan anak-anak se-Indonesia dalam aktivitas kreatif dan edukatif, Jamnas juga bertujuan untuk mendorong anak membaca Alkitab. Oleh karena itu, dalam Jambore Nasional ini, LAI akan meluncurkan program Gerakan Anak Membaca KBUA Nasional.
Mari segera daftarkan anak, keponakan, murid dan atau anak-anak sekolah minggu Gereja Anda. Mereka akan mendapatkan manfaat pengalaman dekat Alkitab yang tak terlupakan seumur hidup. Silakan kontak Pendaftaran klik : bit.ly/JAMNAS2019" Contact Person : 0811-1925-400 Kak Selvy, 0812-9211-6359 Kak Dwi, 0813-1044-2619 Kak Tumpal, Email : jamnas2019@alkitab.or.id.
Oleh Sigit Triyono (Sekum LAI)
Salam Alkitab Untuk Semua