Berani Tidak Menjadi Lalim

Renungan Harian | 9 Mei 2021

Berani Tidak Menjadi Lalim

Sangkakala hukuman adalah hukuman yang bersifat sebagian, sementara hukuman dari ketujuh cawan itu lebih hebat dari sebelumnya. Kesenyapan di sorga terjadi karena kengerian akan kedatangan hukuman-hukuman atas dosa.

 

Doa-doa orang kudus yang disinggung berulang-ulang (Why. 5:8; 8:3-4) menunjukkan bahwa doa syafaat dari orang percaya sangatlah penting dalam pembinasaan kejahatan dan penegakkan kebenaran di atas bumi.

 

Orang-orang kudus sendiri acap diartikan sebagai orang-orang yang hidupnya berkenan di hadapan Allah, yang selalu mematrikan firman-Nya dalam kehidupan sehari-hari tanpa terkecuali. Doa dari orang-orang seperti inilah yang diyakini pula yang didengar oleh Allah.

 

Allah adalah pribadi yang adil. Ia akan melindungi dan memberkati mereka yang hidupnya berkenan di hadapan-Nya, murka-Nya juga yang akan didapati mereka yang hidup lalim.

 

Menjadi orang kudus di hadapan Allah bukan perkara mudah. Oleh sebab itu ketekunan dan mawas diri menjadi kunci kita agar tetap dapat hidup berkenan, dan mengajarkan kita bahwa tanpa pertolongan dan hikmat dari Allah, siapapun tidak akan bisa luput dari murka Allah.

 

Marilah kita mematrikan diri kita agar tetap hidup dalam koridor Allah dan memalingkan wajah kita dari apapun yang menjauhkan kita dari perkenanan Allah.

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia