Tuhan yang sama akan menolong kita

Renungan Harian | 30 Agustus 2021

Tuhan yang sama akan menolong kita

Semua manusia sangat mengharapkan perjalanan hidup yang baik-baik saja tanpa ada masalah. Namun, pada kenyataannya tidaklah demikian. Bahkan tidak sedikit orang percaya yang naik turun untuk melewati lembah kekelaman dengan persoalan hidup. Demikian pula dengan hidup Daud. Mazmur pasal 30 ini adalah nyanyian pujian kepada Tuhan berdasarkan pengalaman Daud setelah ia melewati masa-masa yang paling sukar dalam hidupnya. Raja Daud pernah menderita, menangis, meratap dan berkabung (lihat ayat 6 dan 12) namun Tuhan bisa mengubah itu semua menjadi sukacitanya. Daud menegaskan bahwa oleh pertolongan dan berkat Allah saja, ia telah melewati kesulitannya dengan aman dan Daud menunjukkan bahwa ratapannya telah menjadi sarana yang menuntun dia untuk berdoa meminta Allah meringankan murkanya. Pemazmur menyadari bahwa Tuhan itu menjadi murka karena dosa-dosa umatnya, dan bila bertobat kasih dan kebaikan hati Allah akan berlangsung seumur hidup. Hal inilah yang dilakukan Daud di dalam hidupnya sehingga Ia di tolong oleh Tuhan.

 

Tahun 2020, kita semua di kagetkan dengan hadirnya pandemi covid 19. Namun coba sama-sama kita mengingat bagaimana cara Tuhan menolong kita sampai di penghujung bulan agustus 2021 ini. Kita pasti menangis, kita tertawa, kita kehilangan bahkan kita mengalami sakit penyakit tapi Tuhan tetap menolong kita. Hari ini Allah telah berjanji bahwa tidak akan meninggalkan maupun membiarkan kita. Dia Allah yang sanggup membela, memberikan kesembuhan serta memberikan sukacita kepada kita. Apapun yang kita alami, persoalan apapun yang sedang terjadi, marilah kita serahkan dihadapan Tuhan dengan segala kerendahan hati. Tuhan sanggup menyelesaikan dengan cara-Nya sendiri. Mari kita bermohon seperti Raja Daud (ayat 9 dan 11). Ratapan yang kita alami dapat diubahnya menjadi tarian dan dukacita kita bisa di ubahnya menjadi sukacita. Untuk itu marilah kita untuk selalu memuliakan Tuhan dan selalu memberikan persembahan ucapan syukur kita kepadanya (ayat 5 dan 13). Dan yakinlah dengan Iman percaya bahwa Tuhan akan memberikan sukacita yang luar biasa dalam kehidupan kita. Akhir kata, kalau Tuhan di tahun-tahun lalu sudah menolong kita, Tahun ini pasti Tuhan juga akan menolong kita. Tuhan Yesus Memberkati kita semua.

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia