Keluarga Adalah Ruang Aman

Renungan Harian | 29 Agustus 2022

Keluarga Adalah Ruang Aman

Di dalam perikop ini kita dapat menyaksikan luapan apresiasi atas diri dengan segala kondisi tubuh, secara khusus pada diri mempelai perempuan. Apresiasi ini tidak hanya muncul pada diri si mempelai perempuan yang memang sudah matang secara umur dan tubuh untuk melakukan sebuah pernikahan, tetapi juga dirayakan serta ditujukan pada diri seorang gadis belia. Secara gamblang para penyair yang bersahutan dengan mempelai perempuan mengungkapkan betapa pentingnya diri sang gadis belia untuk diberikan perhatian dan dijaga sedemikian rupa. Hal itu tidka hanya menjadi modal bagi dirinya menghadapi kehidupan orang dewasa tetapi juga menjadi bagian dirinya yang akan dia rayakan kelak.

 

Sekilas syair yang muncul dalam perikop ini memang membicarakan dan memberikan fokus pada kondisi tubuh. Padahal, jika kita membacanya dalam sudut pandang yang lebih luas, maka kita dapat menemukan sebuah bentuk kepedulian antar saudara dalam hubungan kekerabatan yang begitu akrab dan tulus. Para kakak atau abang dari si gadis belia pada ayat 8 dan 9 mengungkapkan sebuah kekhatariwan sekaligus kepedulian terhadap adik mereka. Melalui penggunaan kata-kata simbolik, mereka pun mengungkapkan sikap protektif terhadap si gadis. Intinya adalah kita mendapati sebuah sikap kepedulian dan saling melindungi dalam hubungan keluarga yang sangat besar pada perikop ini.

 

Sahabat Alkitab, Kidung Agung memanglah kitab yang dipenuhi luapan cinta yang saling bersahutan di antara sepasang kekasih. Namun, di tengah sahutan luapan cinta itu kita pun mendapati teladan hidup berkeluarga yang tidak kalah besarnya. Pada hari ini kita turut belajar bahwa sebuah keluarga, yang tidak terbatas pada hubungan kakak beradik, melainkan juga dalam hubungan suami-isteri dan orang tua-anak, perlu diisi dengan kepedulian serta sikap saling melindungi. Setiap umat TUHAN sangat perlu mengaplikasikan nilai pengajaran ini di dalam kehidupan keluarganya masing-masing demi menciptakan rasa aman serta relasi kekerabatan yang berlandaskan firman TUHAN. Terlebih lagi, kita perlu mengingat bahwa keluarga idealnya menjadi ruang paling aman bagi setiap individu di dalamnya untuk mengalami pertumbuhan dan perkembangan.

    

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia