Diubahkan dalam Iman

Renungan Harian | 26 Oktober 2023

Diubahkan dalam Iman

Pada bacaan ini kita dapat melihat bahwa raja Agripa memberikan kesempatan kepada Paulus untuk membela dirinya. Secara hukum, segala perkataan yang Paulus katakan dalam kesempatan tersebut merupakan upaya untuk mengukuhkan posisinya sebagai orang yang tidak bersalah, orang yang tidak melanggar hukum dalam sistem peradilan Romawi. Namun, secara spiritual setiap perkataan yang Paulus sampaikan justru telah menjadi kesaksian iman yang semakin mengukuhkan komitmen dan keseriusan dirinya menjadi pengikut Yesus Kristus. Paulus berulang kali menekankan bahwa ia yang dahulu membenci Yesus Kristus dan membunuh para pengikut-Nya, justru kini berubah menjadi orang yang gigih untuk mengutarakan kebangkitan orang mati, dalam hal ini kebangkitan Kristus. Secara khusus pada kesebelas ayat ini, Paulus melakukan kilas balik atas tindakan-tindakan yang ia lakukan sebelum mengalami transformasi iman pasca pertemuan dengan Yesus Kristus.

 

Kesaksian Paulus telah menunjukan kepada kita bahwa perjumpaan iman dengan Yesus Kristus telah mengubah kehidupannya secara total. Ia yang dahulu pembenci Yesus Kristus dan pemburu umat-Nya, justru menjadi murid yang penuh komitmen dan pengajar pengikut Kristus. Ia yang dahulu sangat antusias untuk menghadirkan cercaan, penghakiman dan pengajaran bagi setiap pengikut Kristus, justru menjadi antusias untuk mempertahankan iman kepada Kristus hingga di ruang pengadilan sekalipun. Paulus telah diubahkan oleh Kristus.

 

Sahabat Alkitab, kesaksian Paulus ini dapat menjadi cermin bagi kita untuk berfleksi sebagai umat yang mengaku percaya kepada Kristus dan mendeklarasikan diri sebagai pengikut-Nya. Ada banyak kegiatan keagamaan, beragam pelatihan spiritualitas yang mungkin saja telah kita geluti sejak lama. Namun, pertanyaan mendasar yang perlu kita gumuli berdasarkan permenungan hari ini adalah, “apakah saya sudah mengalami perubahan sebagai pengikut Kristus?”, “apakah sudah banyak transformasi hidup ke arah yang semakin serupa dengan Kristus atau jangan-jangan saya justru masih mengeraskan hati untuk tidak mengikuti bimbingan Roh Kudus yang sedang bekerja keras untuk mengubahkan saya?” Ingatlah, relasi dengan Kristus selalu menghadirkan transformasi yang terjadi secara total dalam kehidupan setiap umat TUHAN.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia