Jika Tuhan Telah Menjatuhkan Hukuman, Apakah Lagi Yang Dapat Dilakukan Oleh Manusia? Semuanya Hilang Lenyap

Renungan Harian | 24 Januari 2020

Jika Tuhan Telah Menjatuhkan Hukuman, Apakah Lagi Yang Dapat Dilakukan Oleh Manusia? Semuanya Hilang Lenyap

Allah benar-benar menghapuskan umat manusia dan segala binabtang dari bumi sesuai dengan firman yang disampaikan-Nya kepada Nuh. Empat puluh hari lamanya air itu naik menyelimuti bumi hingga melebihi puncak-puncak gunung sehingga tidak ada lagi yang dapat diandalkan oleh manusia. Lalu selama seratus lima puluh hari air itu terus menggenangi bumi. Siapakah manusia yang dapat tahan selama itu di dalam air? Bahkan jikalau manusia dapat berenang tidak mungkin dapat terus bertahan hidup dengan keadaan seperti itu. Alkitab menegaskan bahwa semua makhluk dibinasakan oleh Tuhan (21) kecuali semua yang berada di dalam bahtera.

 

Sahabat Alkitab, seperti begitu mudahnya ALLAH menciptakan langit dan begitu maka sebegitu mudahnya juga Dia membinasakannya. Tidak ada yang sulit bagi Allah. Jika Allah sudah berkehendak untuk membinasakan maka tidak ada satu kuasa pun yang dapat menahan-Nya. Beberapa penafsir berpandangan bahwa bumi yang diliputi oleh air bah tidak dalam pengertian kita hari ini tentang bumi, melainkan hanya beberapa wilayah saja. Meskipun begitu, alkitab telah mengungkapkan bahwa segala makhluk yang bernapas semuanya binasa. Allah yang penuh kasih dan rahmat itu selalu memberikan kesempatan kepada manusia untuk berbalik kepada-Nya dari tingkah laku yang jahat dan ketidakpercayaannya kepada Allah, namun ketika waktu kesabaran Allah itu tidak diindahkan oleh manusia, maka Allah akan menjatuhkan hukuman sebagai bentuk keadilan-Nya. Waktu yang Allah berikan kepada kita berbeda-beda, maka berbaliklah kepada-Nya selagi waktu kesabaran dan anugerah Allah itu masih dinyatakan.

 

Sekaranglah waktunya bagi kita untuk kita merespons anugerah Allah. (it)

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia