Firman Tuhan Menyatukan Tali Persaudaraan

Berita | 14 September 2023

Firman Tuhan Menyatukan Tali Persaudaraan


 

Satu Dalam Kasih di Timor Tengah Utara

“Lais Manekat lo mas le'uf, Le' natonon bi hit monik,” demikian ucapan syukur yang dinyanyikan oleh umat Tuhan di Desa Bele, Timor Tengah Utara (TTU) menyambut kehadiran Alkitab. Lagu tersebut memiliki arti betapa indah kasih Yesus dan kasih persaudaraan yang membawa damai dan kesehatian dalam hidup manusia. Demikianlah Firman Tuhan telah menyatukan tali kasih persaudaran dan kesehatian umat kristiani baik di kota maupun di pelosok daerah.

Perjalanan Satu Dalam Kasih (SDK) TTU hari pertama telah dilaksanakan di 3 titik lokasi : Desa Bele, Dalehi & Bioni. Mulai dari Anak-anak, Bapak-bapak, Ibu-ibu, Opa, Oma semua bersukacita menerima Alkitab Terjemahan Baru edisi 2 (TB2). Selain Alkitab ada lembaran bacaan satu tahun yang diberikan, dengan maksud agar umat bisa membaca Alkitab secara rutin. 

Alkitab TB 2 disambut baik oleh umat Kristen & Katolik di wilayah Timor Tengah Utara. Pdt. Abdy Wenyi selaku Ketua Majelis Klasis Timor Tengah Utara menghimbau agar setiap Pendeta & Majelis jemaat dapat mensosialisasikan Alkitab TB 2 sehingga umat dapat terbiasa menggunakan Alkitab TB 2 sebagai penuntun di dalam ibadah.

Perjalanan SDK TTU akan. dilaksanakan pada 10-17 September 2023. Masih ada beberapa lokasi yang harus dikunjungi Tim LAI untuk mendistribusikan 7.445 eks Alkitab & bagian-bagiannya, hasil dukungan Bapak dan Ibu Sahabat Alkitab. Kiranya Tuhan selalu memberkati pelayanan kita bersama. 

Salam Alkitab untuk Semua. (caroline)

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia