”Tuhan Telah Melakukan Perbuatan Besar”

Berita | 29 Mei 2024

”Tuhan Telah Melakukan Perbuatan Besar”


Bulan Doa Alkitab 2024

Salam sejahtera dalam Kristus,

Puji Tuhan, berkat kemurahan dan pimpinanNya Lembaga Alkitab Indonesia (LAI) pada 9 Februari 2024 merayakan ulang tahunnya yang ke-70. Sebuah perjalanan panjang bersama Tuhan telah dilalui, sehingga LAI dapat setia menjalankan visinya, menghadirkan Alkitab dan bagian-bagiannya bagi para mitranya, yaitu: gereja, umat, lembaga Kristiani, dunia usaha, pemerintah dan mitra luar negeri. Kita bersyukur bahwa LAI telah bekerja sama dengan gereja-gereja dalam menerjemahkan dan menerbitkan 4 terjemahan Alkitab dalam bahasa Indonesia, 38 terjemahan Alkitab dalam bahasa daerah (Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru), 112 Perjanjian Baru dalam bahasa daerah, dan 98 portion (bagian Alkitab). Usaha penyediaan dan penyebaran Alkitab hingga ke pelosok-pelosok Nusantara kiranya menjadi berkat bagi umat Kristiani dalam membaca, memahami dan melakukan Firman Tuhan di tengah keseharian mereka. Dalam peringatan syukur ini, LAI berharap penggunaan Alkitab TB-2 yang telah diluncurkan setahun yang lalu oleh LAI bersama mitranya, gereja-gereja di Indonesia, semakin meluas digunakan oleh umat Kristiani.

Memasuki bulan September 2024, kami kembali mengajak jemaat-jemaat/paroki-paroki untuk merayakan Bulan Doa Alkitab (BDA) 2024 dalam salah satu ibadah di hari Minggu. Momentum BDA menjadi kesempatan bagi umat untuk bersama-sama bersyukur atas tersedianya terjemahan Alkitab dalam bahasa yang mudah dipahami dan dekat di hati. Untuk pelaksanaan BDA, terlampir kami kirimkan Tata Ibadah Dewasa dan Pengantar Tema Khotbah, serta materi untuk Sekolah Minggu dan Remaja, yang dapat menjadi alternatif bahan ibadah syukur BDA. Tema BDA adalah: “TUHAN telah melakukan perbuatan besar” (Mazmur 126:3, TB-2), yang juga menjadi tema kerja LAI tahun 2024.

Harapan kami kiranya pada ibadah syukur BDA 2024 jemaat-jemaat/paroki-paroki dan semua mitra LAI tergerak dan berkomitmen untuk mendukung penerjemahan Alkitab ke dalam bahasa Manggarai (Nusa Tenggara Timur), melalui pengumpulan persembahan syukur. Terjemahan Perjanjian Baru dalam bahasa Manggarai sudah tersedia dan dipergunakan oleh umat Tuhan di sana.

Yang saat ini sedang diupayakan pendanaannya adalah biaya penerjemahan Perjanjian Lama dalam Bahasa Manggarai sebesar Rp. 850.000.000,- (delapan ratus lima puluh juta rupiah). Persembahan dapat dikirim melalui rekening Yayasan LAI sebagai berikut: BCA Cabang Matraman No. Rek. 3423016261; atau BRI Cabang Gambir No. Rek. 0335.0100.0281.304; atau Bank Mandiri Cabang Gambir No. Rek. 1190080000126.

Sekiranya dibutuhkan informasi lebih lanjut, silakan menghubungi staf  kami: Martin (hp.  0813-1665-3202) atau Anggun (hp. 0811-1925-400).

Berikut link unduhan Tata Ibadah Dewasa dan Panduan Ibadah Anak dan Remaja:

Tata Ibadah dan Pengantar Tema Khotbah BDA 2024

Panduan Ibadah Anak dan Remaja BDA 2024

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia