Mengikut Yesus

Renungan Harian | 23 November 2020

Mengikut Yesus

Suatu ketika seorang guru sekolah minggu bertanya kepada murid-muridnya: “siapa mau mengikut Yesus?”, dan semua murid spontan menjawab “Ya, saya mau mengikut Yesus”. Adakah yang salah dengan jawaban para murid? Tentu tidak. Mereka diajarkan oleh guru dan orangtuanya bahwa seorang Kristen harus menjadi pengikut Yesus dan mendapat bagian dalam kerajaanNya. Hal yang sama disampaikan oleh salah seorang kepada Yesus: “Aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi” (ayat 57). Sepertinya mereka beranggapan bahwa mengikut Yesus adalah hal yang menyenangkan, dapat terlepas dari berbagai penderitaan dan kesulitan hidup ini. Namun, jawaban Yesus sama sekali tidak menjanjikan sebuah kesenangan. Justru Ia menunjukkan konsekuensi apa yang harus ditanggung sebagai pengikut-Nya. 

Kata Yesus: “Serigala mempunyai liang dan burung mempunyai sarang, tetapi Anak Manusia tidak mempunyai tempat untuk meletakkan kepala-Nya” (ayat 58). Tidak ada kenyamanan atau pun kemewahan. Seperti dalam bacaan kita sebelumnya, Ia mengalami penolakan oleh orang Samaria (ayat 53). Alkitab juga mencatat bagaimana hidup Yesus tidak lepas dari kesederhanaan saat Dia lahir dan penderitaan ketika mati di kayu salib. Ini semua menunjukkan bahwa ketika seseorang memutuskan untuk menjadi pengikut-Nya, ia harus rela menginggalkan segala kesenangannya dan bersedia hidup sederhana seperti yang Yesus teladankan. Tidak hanya itu, Kerajaan Allah harus menjadi prioritas utama dalam hidupnya. 

Sudah jelas, bahwa mengikut Yesus bukanlah perkara mudah. Sepanjang perjalanan pelayanan kita pasti tidak terlepas dari tantangan. Kesederhanaan yang Ia teladankan menjadi hal penting dalam mengikut-Nya. Ini semua membutuhkan komitmen yang kuat dalam melayani-Nya. Mintalah pertolongan dari Allah agar kita dimampukan menjadi pengikut-Nya yang setia. Selamat mengikut Yesus.

Salam Alkitab Untuk Semua.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia