Hormatilah Hari Sabat

Renungan Harian | 9 Juli 2021

Hormatilah Hari Sabat

Bacaan kita saat ini kembali menjelaskan mengenai apa yang seharusnya tidak dilakukan umat Israel di hari sabat dan apa yang akan mereka alami jika menghormati hari sabat. Israel adalah kaum yang berpegang teguh pada hukum sabat. Ayat 13 menjelaskan mengenai tindakan-tindakan yang tidak boleh mereka lakukan saat merayakan sabat.

 

Sejak penciptaan Allah telah menetapkan bahwa satu hari dalam sepekan harus dipisahkan sebagai hari yang kudus. Satu hari ketika umat Allah menghentikan aktivitas dan membiasakan diri untuk memperoleh istirahat jasmaniah dan pembaharuan rohani. Hari sabat seharusnya digunakan sebagai hari untuk mengejar kehendak Tuhan yang dinyatakan di dalam Kitab Suci dan bukan mengejar kehendak mereka sendiri sebagai manusia. Sabat haruslah dirayakan dengan benar yaitu berfokus pada Tuhan dan memuliakan Tuhan bukan sibuk dengan urusan pribadi manusia. Mereka yang menghormati Sabat akan berjaya dan menang serta mengalami hal-hal yang besar (ay.14).

 

Hari sabat adalah hari perhentian. Hari dimana kita memfokuskan diri untuk beribadah kepada Tuhan di rumah Tuhan. Sudahkah kita merayakan hari sabat sesuai kehendakNya? Ataukah masih ada di antara kita yang menggunakkan hari sabat sebagai hari untuk berekreasi dengan keluarga dan tidak mengutamakan kebersamaan dengan Tuhan? Tentu Tuhan tidak menghendaki yang demikian.

 

Pada masa pandemik ini, untuk pertama kalinya kita semua merasakan harus beribadah dari rumah dalam lingkup keluarga yang kecil atau bahkan mengikuti ibadah online sendirian dari kamar kost. Keadaan yang demikian tidak boleh membuat semangat kita untuk beribadah menjadi luntur. Jangan memanfaatkan pola ibadah baru di masa pandemik ini untuk kegiatan yang sia-sia. Kita harus tetap selalu merindukan hari Tuhan dengan benar-benar berhenti dari segala keinginan duniawi dan tidak menggunakkan hari Sabat sebagai hari bermalas-malasan, hari berbisnis, atau bahkan berekreasi. Janganlah mengejar kepentingan pribadi di hari yang istimewa yang disediakan untuk Tuhan. Apapun yang kita lakukan seharusnya berfokus pada Tuhan yang disanjung dan dipuji.

 

Sahabat Alkitab, waktu dan hari-hari hidup kita adalah anugerah Tuhan. Karena itu pakailah waktu dan hari-hari kita sebaik-baiknya untuk kemuliaan nama Tuhan. Tuhan Yesus menolong kita.

Salam Alkitab Untuk Semua.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia