Solidaritas Rasa dan Kesediaan Menanggung Beban

Renungan Harian | 16 Mei 2022

Solidaritas Rasa dan Kesediaan Menanggung Beban

"Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh” adalah sebuah slogan yang ingin menekankan pentingnya membangun keutuhan dalam komunitas. Tentu saja di dalam upaya membangun persatuan tersebut terdapat banyak aspek yang perlu dipenuhi, seperti solidaritas rasa dan kesediaan untuk menanggung beban. Paling tidak kedua hal itu akan sangat berdampak pada kekuatan dan keutuhan sebuah komunitas demi mengalami pertumbuhan yang kokoh. Hal ini jugalah yang muncul dalam nasihan Yitro kepada Musa terkait penatalayanan bangsa Israel.

 

Setelah kemarin kita merenungkan tentang dampak komunitas terhadap pertumbuhan iman dan karakter setiap individu yang ada di dalamnya, sekarang kita pun diperhadapkan pada pembelajaran tentang pentingnya kehadiran individu yang membangun komunitas. Nasihat Yitro kepada Musa telah memberikan nilai-nilai pembangunan komunitas melalui solidaritas rasa dan kesediaan untuk menanggung beban. Hal ini dia hasilkan berdasarkan kenyataan cara Musa melayani bangsa tersebut yang menurut penilainnya justru sebagai hal yang tidak sehat. Menurut Yitro, Musa akan kelelahan karena menanggung beban sendirian dan rakyat akan kelelahan karena menunggu terlalu lama. Melalui tim pemimpin yang akan dibentuk Musa pun akan mendapatkan dukungan melalui solidaritas para pemimpin dalam merasakan dan menanggun beban bersama.

 

Sahabat Alkitab, nilai pembelajaran dari nasihat Yitro ini pun perlu kita terapkan ke dalam hidup berkomunitas mulai dari keluarga, bergereja, lingkungan pekerjaan, relasi persahabatan hingga hidup bermasyarakat. Agaknya kita perlu menyadari bahwa perpecahan komuntias dapat terjadi akibat ketidakmampuan beberapa individu yang merasa terasing dan terbeban di tengah komunitas tersebut. Itulah mengapa, membangun solidaritas dan kesediaan menanggung beban juga menjadi bagian dari wujud ketaatan beriman yang menghadirkan kasih TUHAN bagi sesama.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia