Tuhan kami hanyalah alat untuk menyampaikan pesanMu, Engkaulah yang membuat semuanya itu terlaksana. Terpujilah Engkau ya Allah

Renungan Harian | 28 Februari 2019

Tuhan kami hanyalah alat untuk menyampaikan pesanMu, Engkaulah yang membuat semuanya itu terlaksana. Terpujilah Engkau ya Allah

Allah adalah Inisiatornya, Ia memakai kita untuk bekerja bersama-Nya. Di dalam kita Ia bekerja, segala hikmat dan kemampuan bersasal dari-Nya, hasilnya pun ditentukan oleh-Nya. Bagian kita adalah memberi diri untuk dipakai.

 

Sekali lagi, sekalipun ia tidak menginginkannya, Samuel tetap melaksanakan apa yang TUHAN perintahkan. Sekalipun Israel telah menolak pemerintahan Allah, namun Allah tetap ingin memberkati umat-Nya itu melalui raja yang dipilih-Nya, dan Allah memakai Samuel untuk melaksanakan kehendak-Nya yaitu mempersiapkan dan mengurapi raja bagi umat Israel. Dengan tidak berbantah, Samuel melakukannya. Samuel memberi tahu kepada Saul tentang apa yang harus ia lakukan setelah bertemu dengannya, juga hal-hal yang akan ia jumpai dalam perjalanannya itu. Siapakah yang menjamin apa yang dikatakan Samuel akan terjadi? Allah adalah penjaminnya.

 

Sahabat Alkitab, sepanjang bulan Februari ini kita merenungkan satu tema besar yaitu "Komitmen dan Penghargaan" dan kita telah belajar dari tokoh-tokoh seperti imam Eli, Hofni dan Pinehas, Samuel, Yoel dan Abia, Saul dan pelayannya, serta raja-raja dan orang Filistin. Dari mereka kita melihat bahwa siapapun yang berkomitmen menghormati Allah dan melaksanakan kehendak-Nya akan diberkati sebagai bentuk penghargaan Allah atasnya, tetapi siapa yang melalaikannya akan mendapatkan hukuman. Kita semuanya adalah alat dalam tangan Tuhan, kita yang hidup berkomitmen dalam kebenaran akan dipakai sebagai alat yang mulia, sebaliknya jika kita hidup sesuai dengan kehendak kita sendiri, kita tetaplah alat namun dipakai untuk pekerjaan-pekerjaan yang kurang mulia. Kehendak Tuhan memang tidak selalu menyenangkan bagi kita, bahkan kadang bertentangan dengan apa yang kita mau, namun mari kita belajar dari Samuel yang dengan setia menjadi alat dalam tangan Tuhan, penuh komitmen menyampaikan pesan Allah kepada umat-Nya.

 

Jangan khawatir, Allah tidak pernah lupa dan lalai menghargai mereka yang tetap setia memegang komitmen kepada-Nya.

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia