Dalam keadaan yang telah sampai pada titik nadir kehidupannya, pemazmur hanya berharap pada satu hal yaitu kebaikan kasih TUHAN. Itulah harapan dia satu-satunya agar dapat kembali bangkit dari keterpurukan dan dibebaskan dari musuh-musuhnya.
Sahabat Alkitab, pemazmur mengajarkan kita untuk mengandalkan Tuhan sebagai satu-satunya pertolongan dan tempat bersandar yang kokoh. Sebab Allah itu baik, sungguh amat baik. Kita bisa ada hari ini juga hanya karena kebaikan Allah. Pada kebaikan-Nya itulah kita menaruh harapan kita, dalam keadaan yang baik-baik saja sampai pada keadaan yang paling buruk dan putus asa. Kebaikan Allah adalah jalan keluar dari setiap pergumulan hidup kita.
Bergantunglah selalu pada kebaikan Allah, karena hanya itulah yang membuat kita dapat terus hidup dan berjuang. Salam Alkitab Untuk Semua