Allah telah mengutus Yesus Kristus, Anak-Nya yang sulung ke dalam dunia. Dia yang terbesar di antara para malaikat surgawi, disembah oleh semua malaikat. Tetapi Anak-Nya itu diserahkan untuk menjadi kurban pendamaian antara Allah dengan manusia.
Sahabat Alkitab, ketika yang paling berharga dan yang terbesar di surga telah dikurbankan untuk penebusan dan penyelamatan kita umat manusia, masihkah kita meragukan kasih dan kebaikan Allah? Sering memang mata kita tertutup oleh berbagai persoalan pelik sehingga tidak mampu memandang kepada Allah. Kita meragukan-Nya bahkan yang lebih parah kita meninggalkan atau menghujat-Nya. Mari melihat pada kebenaran ini, meyakini dan mengimaninya secara utuh. Maka kita akan melihat persoalan dan kebutuhan hidup kita menjadi begitu kecil dan tidak berarti sebab kita telah memiliki Yesus. Jika keselamat saja telah Allah berikan dengan cuma-cuma, masakan kita meragukan berkatnya atas kehidupan keluarga, ekonomi, pekerjaan, pendidikan, kesehatan, atau pun jodoh kita. Karena itu, teruslah percayalah kepada Allah. Dia Allah yang baik dan penuh kasih. Ia memberikan yang terbaik kepada kita.
Jika Allah sudah memberikan yang terbaik bagi kita, maka berikanlah juga yang terbaik bagi-Nya sebagai ucapan syukur kita yaitu iman yang teguh dan hidup yang berkenan bagi-Nya.
Salam Alkitab Untuk Semua