Ya Allah, Kami Ini Begitu Hina. Tetapi Engkau Ingin Menjadikan Kami Mulia. Betapa Kami Tersanjung Dan Bersyukur Kepada-Mu.

Renungan Harian | 5 Juli 2019

Ya Allah, Kami Ini Begitu Hina. Tetapi Engkau Ingin Menjadikan Kami Mulia. Betapa Kami Tersanjung Dan Bersyukur Kepada-Mu.

Penulis surat Ibrani mengutip Mazmur 8:5-7. Seperti pemazmur, penulis surat ini melihat bahwa manusia jika dibandingkan dengan ciptaan yang lain terlihat begitu jauh perbedaannya. Tidak semarak, tidak indah, tidak mulia. Justru begitu hina karena dosa, suka melawan dan memberontak, suka melupakan Tuhan atau bahkan tidak mengacuhkannya sama sekali. Namun, Allah telah memilih manusia sebagai makhluk yang sangat dikasihi-Nya. Tidak dimusnahkannya sama sekali ketika telah rusak, Allah justru datang dan memulihkannya kembali. Menjadikannya mulia sama seperti ketika ia diciptakan pertama kali.

 

Sahabat Alkitab, betapa kayanya rahmat Tuhan atas kita. Dalam kehidupan kita yang bergelimang dosa, tetap Ia menginginkan kita kembali kepada-Nya. Dan saat kita kembali, tidak dihiraukannya lagi segala kejahatan kita. Tidak dibalasnya kepada kita setimpal dengan perbuatan kita. Terlalu ajaib kasih-Nya untuk diselami. Betapa semua itu membuat kita tersanjung, terpesona, dan bersyukur kepada-Nya.

 

Pakailah hidup kita hari ini sebagai ekspresi dari ketersanjungan dan ucapan syukur kita kepada Allah.

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia