Jangan Menyimpan Amarah Berlarut-larut.

Renungan Harian | 19 Agustus 2019

Jangan Menyimpan Amarah Berlarut-larut.

Hiduplah sebagai manusia baru adalah inti nasehat Paulus di sini. Menjadikan jemaat sebagai manusia baru adalah pekerjaan Allah dan itu sudah dikerjakan-Nya. Sekarang jemaat harus hidup sebagai mana keadaan manusia baru yang diciptakan menurut kehendak Allah yaitu dengan tabiat yang benar, lurus dan suci. Salah satu contoh praktisnya adalah dalam hal marah. Jangan marah sampai menyebabkan dosa juga jangan sampai berlangsung sepanjang hari. Supaya Iblis tidak mendapat kesempatan untuk menyerang dan menjatuhkan. 

 

Sahabat Alkitab, mengapa kemarahan menjadi salah satu contoh yang digunakan oleh Paulus untuk menunjukkan bagaimana manusia baru harus hidup? Marah mungkin adalah yang paling pertama kali manusia dapat lakukan bahkan sebelum kita dapat berjalan. Anak bayi sekalipun dapat menunjukkan bentuk emosi ini yaitu dengan menangis. Saat balita kita sudah bisa menunjukkannya dengan memukul, melempar barang, dan banyak bentuk lainnya. Lebih lagi yang dapat dilakukan oleh manusia dewasa. Marah dapat menyebabkan kita berdosa sekalipun kemarahan kita itu benar, untuk alasan, dan tujuan yang benar. Iblis bisa saja mendapatkan celah dari kemarahan kita untuk merusak hidup kita, relasi kita, dan merusak hidup orang lain. Karena itu, awaslah selalu, dan berhati-hatilah dalam marah dan jangan menyimpan kemarahan itu seharian. Manusia baru menjaga kesucian hidupnya juga dalam hal marah. 

 

Mintalah Allah menjaga hati dan tindakan kita agar tidak berdosa ketika kita harus marah. Dan jadikanlah marah itu sebagai pilihan terakhir kita. 

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia