Pada hari Sabtu, 3 Juni 2023, Lembaga Alkitab Iran di Diaspora (IBSD) mengadakan peluncuran Revisi Terjemahan Alkitab bahasa Persia, yang dikenal sebagai Alkitab Terjemahan Baru dalam Bahasa Persia Masa Kini (TPVR). Perayaan tersebut menjadi momen untuk mempersembahkan karya terjemahan tersebut kepada Tuhan dan kepada umat bagi kepentingan pelayanan Kabar Baik di antara para penutur bahasa Persia.
Peluncuran tersebut dihadiri oleh lebih dari dua ratus peserta yang mewakili berbagai komunitas gereja di Iran, organisasi-organisasi dan lembaga Kristen yang terlibat dalam pelayanan dengan orang Kristen Persia baik di dalam dan luar negeri, para penerjemah dan anggota Badan Pengurus IBSD, serta perwakilan dari Persekutuan Lembaga-lembaga Alkitab Sedunia (United Bible Societies-UBS), Lembaga Alkitab Amerika dan Lembaga Alkitab Turki.
Dalam peristiwa yang dipandang sebagai tonggak penting pelayanan IBSD ini, Ibu Nahid Sepehrifard, Sekretaris Jenderal IBSD, yang menjadi tuan rumah utama acara peresmian mengatakan,“Kami selangkah lebih maju lewat Terjemahan Baru Alkitab Persia yang lebih akurat dan mudah diakses. Semoga umat akan menerima dengan baik terjemahan ini, lebih mudah memahami isi Alkitab dan mudah-mudahan membawa mereka untuk datang kepada Kristus.”
“Ketika orang memahami Alkitab dengan lebih baik, ada keterlibatan. Seperti yang ditekankan oleh salah satu kesaksian pada malam peluncuran, para pembaca Alkitab Persia mengalami kesulitan memahami terjemahan lama, terutama kitab-kitab dari Perjanjian Lama seperti Ulangan. Tetapi ketika mereka membaca Alkitab Persia dalam terjemahan yang baru, makna teks itu hadir dan mulai dipahami,”lanjutnya.
Mewakili Badan Pengurus IBSD, hadir dalam peluncuran kemarin Ketua Umum IBSD, Pdt. Feridoon Mokhof. Dalam sambutannya beliau menyampaikan penghargaan dan terima kasih khususnya kepada tim penerjemah dan perevisi yang telah bekerja selama hampir delapan tahun dalam memperbarui teks Alkitab Persia. Para penerjemah dan perevisi tersebut di antaranya: Dr Kenneth Thomas, Dr Ali Asghar Aghbar, Dr Iraj Hemmati, Dr Herand Zargarian, Brother DJ Bakhshoodeh, Brother Sargiz Ishu Bayati, dan Sister Nahid Sepehri. Beberapa dari mereka menjadi orang-orang pertama yang mendapatkan Alkitab Persia Dalam Bahasa Masa Kini tersebut. Anggota tim penerjemah edisi pertama (Terjemahan Lama), seperti Dr Kenneth Thomas, sekarang sudah pensiun. Beliau telah mengerjakan terjemahan Alkitab Persia sejak 1960-an. Karena usia dan kesehatan beliau tidak memungkinkan untuk melakukan perjalanan ke Istanbul, sehingga hanya ikut bergabung dan berbicara di acara ini melalui Zoom. Tiga anggota tim penerjemah pertama lainnya kini telah meninggal dunia, namun nama dan karya mereka akan terus dikenang, yaitu: Pdt Mehdi Abhari, Pdt Sadegh Sepehri, dan Pdt Edwin Jaeger.
Dalam sambutannya sebelum doa syukur atas peluncuran TPVR, Dr. Cristian Romocea, Kepala Hubungan Antar Gereja, dari Gereja-gereja di Bawah Tekanan, yang mewakili UBS dalam acara ini, mengingatkan para peserta bahwa tujuan UBS dan anggota-anggotanya sebagai persekutuan global adalah membuat Kitab Suci tersedia dalam setiap bahasa. Beliau kemudian menekankan hak istimewa yang dimiliki UBS sebagai sebuah organisasi untuk merayakan bersama dengan IBSD, pengurus dan perwakilan dari berbagai lembaga dan organisasi, atas penyelesaian revisi Alkitab Persia ini. “Kami menyambut terjemahan Alkitab yang lebih akurat, lebih menarik, dan lebih dapat diterapkan untuk penutur bahasa Farsi di Iran dan diaspora di mana orang akan mengetahui dan dipengaruhi oleh pesan transformasi dari Alkitab.”
5.000 eksemplar cetakan perdana dari TPVR didistribusikan bersamaan dengan peluncurannya. IBSD rencana akan mencetak dan menyebarkan 71.200 eksemplar Alkitab TPVR lainnya. Terbitan ini didistribusikan secara gratis di Iran, dan di antara para pengungsi melalui dukungan dari mitra-mitra internasional UBS.
IBSD mengundang sesama Lembaga Alkitab yang beroperasi dalam konteks lintas budaya di mana terdapat komunitas diaspora Persia dalam jumlah yang signifikan, untuk menghubungi Nahid Sepehrifard, Sekretaris Umum IBSD, untuk memperoleh salinan TPVR ini sehingga semakin banyak umat Tuhan di Persia yang berkesempatan membaca, memahami isi Kitab Suci, dan terinspirasi untuk hidup baru di dalam Tuhan.