Niat Jahat yang Sia-sia

Renungan Harian | 23 Agustus 2020

Niat Jahat yang Sia-sia

Bacaan pada hari ini mengisahkan kisah lanjutan Nehemia yang pada akhirnya menyelesaikan pembangunan bagian utama tembok Yerusalem. Hal ini membuat ketidaksenangan pada musuh-musuhnya yaitu Sanbalat, Tobia, Gesyem dan musuh-musuh lainnya. Berbagai upaya berulang-ulang mereka lakukan agar Nehemia mau bertemu dengan mereka. Untungnya Nehemia mengetahui niat jahat itu sehingga dengan terang-terangan menolak setiap ajakan untuk bertemu, bahkan hingga ke lima kalinya.

Kita tentu pernah atau bahkan tahu persis makna istilah “jebakan Batman”, yaitu istilah yang terinspirasi dari cerita fiksi Batman yang dalam perseteruan antar dua pihak yang bermusuhan mereka sering membuat perangkap atau jebakan untuk mengalahkan satu sama lain. Terkadang jebakan itu berhasil namun juga bisa gagal apalagi jika jebakan itu sudah ketahuan terlebih dahulu oleh musuh. 

Sahabat Alkitab, dalam hidup ini kita berelasi dengan orang-orang di sekitar kita, mulai dari keluarga, tetangga, kantor, gereja, hingga ruang lingkup yang lebih luas dalam struktur sosial kemasyarakatan. Dalam relasi itu tentu tidak semua hal bisa berjalan sebagaimana kita mau. Ada orang yang melakukan hal baik namun dipandang jelek oleh pihak lainnya. Ada orang yang merasa tidak senang jika orang lain melakukan kebaikan, bahkan sampai memiliki niat jahat agar hal baik yang dilakukan itu dipandang buruk oleh orang banyak. Niat jahat yang bahkan dilakukan dengan sadar bahkan berulang-ulang.

Belajar dari Nehemia yang sudah mengetahui niat jahat dari musuh-musuhnya yang berupaya berulangkali membuat jebakan Batman bagi Nehemia. Kita bisa melihat bahwa sikap tegas penolakan yang ditunjukkan tak lain karena apa yang dilakukannya adalah atas penyertaan Tuhan. Nehemia diberikan hikmat dalam memahami niat jahat itu dan berupaya untuk tidak masuk dalam jebakan yang sudah direncanakan, karena itu sia-sialah segala upaya jahat musuh-musuhnya itu. 

Maka demikian juga dengan kita. Janganlah takut berbuat kebaikan bagi sesama walaupun dengan kebaikan itu kita akan dibenci oleh banyak orang. Janganlah kita takut dalam setiap pekerjaan ketika semua pekerjaan itu dilakukan dengan kejujuran dan berserah pada Tuhan. Selalu waspada dan berhikmat.

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia