Aku mencintai keadilan dan membenci penindasan serta kejahatan. Aku akan memberi upahmu dengan setia, dan mengikat janji abadi dengan kamu. Allah adalah adil, dan tidak suka perbuatan curang dan kejahatan. Allah selalu memelihara kehidupan bangsa Israel dan terikat janji abadi dengan mereka serta akan memberkati bangsa Israel, Allah hanya menuntut kesetiaan dan ketaatan menjalankan perintahNya.
Sahabat Alkitab, dalam kehidupan kita, sering kita menjumpai ketidak adilan, kesewenang-wenangan dan penindasan tetapi kita tidak dapat melawannya dan menegakkan kebenaran. Keadilan sepertinya sebagai barang yang langka di dunia ini, meskipun negara kita adalah negara hukum namun tidak semua bisa ditegakkan dengan adil. Kita tidak boleh menyerah mengusahkan keadilan di dunia, dan kita harus berusaha menegakkan keadilan Allah. Mungkin keadilan di dunia ini tidak akan kita dapatkan, tetapi sebagai orang berpengharapan pada keadilan Allah, kelak kita pasti akan mendapatkan keadilan dari Allah karena Allah adalah hakim yang adil.
Kita sebagai orang Kristen selalu mengedepankan kasih untuk menyelesaikan masalah yang terjadi. Kita diajarkan untuk selalu hidup rendah hati, sabar dan berpengharapan. Allah akan selalu memelihara kehidupan kita, disaat kita mengalami pasang surut kehidupan, baik di bidang ekonomi, kesehatan dan
keamanan asalkan kita selalu setia dan taat berpegang pada perintah-Nya.
Salam Alkitab Untuk Semua