Cara Tuhan Menolongku

Renungan Harian | 15 Januari 2025

Cara Tuhan Menolongku

Mestakung merupakan singkatan dari “semesta mendukung”, sebuah ungkapan populer yang biasanya diucapkan untuk menyatakan kekaguman atas peristiwa-peristiwa tidak terduga, situasi-situasi yang seolah-olah dihadirkan “semesta” sebagai dukungan bagi rencana atau kehendak yang ingin kita wujudnyatakan. Apabila ungkapan populer tersebut kita telaah dalam kacamata iman kita, maka sejatinya dibalik semesta yang terarah mendukung rencana atau kehendak kita, sesungguhnya ada Sang Pencipta Semesta yang mempunyai rancangan agung atas semua umat-Nya dalam rangka menghadirkan kebaikan semata. 

 

Saat bangsa Yehuda baru kembali dari pembuangan segala sesuatunya seolah penuh dengan berbagai hambatan. Salah satu yang terberat adalah tentangan dari warga setempat yang tidak menghendaki bait Allah kembali berdiri serta kediaman mereka direstorasi dengan baik. Keterpurukan dan semangat yang patah dialami oleh umat. Pembangunan sempat terhenti beberapa waktu lamanya. Namun, Tuhan tidak membiarkan pembangunan itu terhenti. Melalui perkataan para nabi-Nya, umat dikuatkan untuk memulai kembali pembangunan rumah Tuhan. Allah tidak tinggal diam. Ragam pertolongan dihadirkan-Nya bahkan dalam berbagai cara yang sungguh tidak terduga. 

 

Pada teks kita kali ini pertolongan itu datang melalui dukungan luar biasa yang diberikan oleh Raja Artahsasta. Ia tidak sekedar memberi izin pembangunan kembali rumah Tuhan melainkan memberikan dukungan administratif, keringanan pajak bagi imam serta orang lewi, dan dukungan keuangan. Raja juga memberikan mandat kepada Ezra untuk memimpin proses itu dan mengangkat hakim-hakim untuk menyelesaikan perkara yang mungkin timbul. Tujuannya adalah agar tegaknya hukum-hukum Tuhan pada wilayah tersebut. 

 

Ezra menyatakan sukacitanya atas perkembangan baik tersebut. Ia tahu bahwa pertama-tama syukur itu harus diarahkan kepada Tuhan Sang Pencipta Semesta. Pada akhirnya Tuhan-lah yang menggerakkan hati raja. 

 

Sahabat Alkitab, bukankah kisah di atas juga menjadi pengingat bagi kita. Jika terjadi perkembangan-perkembangan baik atas segala rencana serta kehendak kita dalam hal apapun, maka hanya Tuhan lah yang patut dipuji serta dimuliakan. Kuasa-Nya melampaui segala keterbatasan akal budi kita. Apapun dapat dipakai-Nya untuk mendatangkan kebaikan bagi umat yang taat dan setia kepada-Nya. Dengan demikian latihlah kepekaan kita untuk melihat ragam pertolongan Tuhan tersebut sehingga hati kita penuh dengan syukur serta sembah-puji kepada-Nya.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia