Ketika Dua Harapan Bertemu, Apakah Yang Dihasilannya ? Semoga Saja Sukacita

Renungan Harian | 25 Desember 2019

Ketika Dua Harapan Bertemu, Apakah Yang Dihasilannya ? Semoga Saja Sukacita

Kedatangan Yesus di Gerasa langsung disambut oleh seorang yang dirasuk oleh roh jahat. Orang itu tidak mempunyai tempat tinggal selain di pekuburan. Nampaknya ia juga mengganggu penduduk karena itu ia diikat, namun begitu tidak ada rantai yang dapat menahannya. Ia juga melukai tubuhnya sendiri. Keadaannya sudah tentu sangat memprihatinkan. Kedatangan Yesus ke Gerasa mungkin bukan untuk mengajar, melainkan hanya untuk bertemu dengan orang yang kerasukan tadi. Untuk menyatakan kuasa dan kasih-Nya kepada orang-orang non-Yahudi melalui satu orang yang kerasukan roh jahat.

 

Sahabat Alkitab, Yesus tentu tahu tujuannya ke Gerasa, Dia tentu tahu bahwa ada orang yang membutuhkan-Nya di sana. Begitu juga orang yang kerasukan roh jahat itu, ia datang menghampiri Yesus karena mungkin ia ingin dilepaskan dari kuasa jahat, ataukah roh jahat yang ada di dalam diri orang itu yang ingin menjumpai Yesus dan memohon agar tidak di usir dari wilayah gerasa. Apa pun tujuan dan alasan-alasan itu, pertemuan antara Yesus dan orang yang kerasukan roh jahat, serta roh-roh jahat itu menghasilkan sebuah kebaikan. Ada seorang yang akan dibebaskan dan diselamatkan. Ketika Allah berinisiatif untuk menemui manusia, maka di situ kasih dan kuasa Allah akan dinyatakan. Akan ada pembaharuan dan harapan-harapan yang baik.

 

Mari menyambut kasih Tuhan yang datang kepada kita, agar kita memperoleh sukacita sejati.

Salam Alkitab Untuk Semua

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia