Bersekutu dan Berdoa Hanya Kepada Tuhan

Renungan Harian | 22 Juli 2021

Bersekutu dan Berdoa Hanya Kepada Tuhan

Bangsa Israel telah memberontak dan menyedihkan hati Tuhan, dan atas hal ini Yesaya merasa bahwa Tuhan sudah meninggalkan bangsa Israel. Dalam perikop ini Yesaya merasa betapa jauh dan seakan Tuhan sudah membiarkan dan meninggalkan umat-Nya. Namun dalam seruan dan permohonan bangsa Israel, Yesaya masih yakin bahwa Tuhan yang selama ini senantiasa sudah melindungi dan berkuasa atas umat-Nya tetap akan menolong. Perikop ini menjadi sebuah pertobatan atas kemurtadan bangsa Israel yang sudah memberontak terhadap Tuhan dan berharap agar Tuhan kembali menunjukkan kasih dan menolong mereka.

 

Dalam dinamika kehidupan sebagai umat Tuhan dan umat yang sudah dipilih dan diselamatkan melalui pengorbanan Yesus Kristus. Kita sering kali begitu mudah melupakan kasih setia Tuhan, jatuh bangun hubungan kehidupan bangsa Israel dengan Tuhan saat itu terjadi juga pada kita. Pada saat cobaan dan penderitaan menimpa, kita merasa Tuhan seperti membiarkan dan menghukum kita. Puji syukur bahwa Tuhan senantiasa berpegang pada janji-Nya, bahwa kasih setian-Nya tidak akan pernah berubah. Tuhan selalu memberikan perlindungan dan pemeliharaan bagi umat yang selalu berharap pada-Nya. Di saat kita jatuh dalam dosa Tuhan menginginkan pertobatan dengan meninggalkan perbuatan dosa kita dengan sungguh-sungguh. Membangun persekutuan yang erat dengan Tuhan akan menjaga kita untuk selalu mempunyai hubungan yang mengikat dengan Tuhan. Persekutuan dengan Tuhan baik secara pribadi maupun dengan saudara seiman akan senantiasa membuat kita dikuatkan. Tuhan sudah terlebih dahulu mengasihi kita oleh karenanya kita harus memanjatkan permohonan dan doa hanya kepada-Nya. Karena janji Tuhan adalah sungguh dan nyata, Dia tidak akan pernah meninggalkan dan melupakan kita.

Salam Alkitab Untuk Semua.

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia