Niat jahat, apabila terus didengarkan dan diikuti, maka akan semakin sulit untuk dikendalikan. Saul menjadi contoh manusia yang sudah kehialngan kendali atas pikiran maupun niat jahat di dalam dirinya. Pada renungan beberapa hari lalu kita sudah melihat bagaimana roh jahat menguasai Saul akibat ketiadaan relasi yang intim antara dirinya dengan TUHAN. Dan, sekarang kita meliaht bahwa Saul sudah benar-benar menyerahkan dirinya untuk dikuasai oleh pikiran dan niatan jahat tersebut.
Saul sudah tidak dapat lagi berpikiran secara jernih, objektif dan tepat-guna. Kebenciannya dan niatannya untuk membunuh Daud sudah begitu meliputi pikiran dan hati Saul, sehingga ia tidak hanya membuat keputusan yang membahayakan nyawa Daud, tetapi juga orang-orang yang tidak berkonflik dengan dirinya. Bahkan, pada perikop ini kita melihat keputusan Saul yang juga dapat membawa dampak buruk bagi dirinya sebagai raja. Hal ini terbukti dengan pembangkangan para pegawai kerajaan yang tidak mau mengangkat pedang untuk membunuh imam Ahimelekh beserta keluarganya. Dalam perspektif politik, pembangkangan tersebut tentu menjadi sebuah indikator rapuhnya dampak dan kuasa Saul, sebagai seorang raja dimata para pegawai dan rakyatnya. Dan, semua itu adalah hasil dari ketidakmampuannya dalam menguasai diri.
Sahabat Alkitab, hari ini kita melihat bagaimana pikiran dan niatan jahat akan semakin bertumbuh di dalam diri seorang manusia. Pikiran dan niatan jahat akan menjadi jerat yang menghancurkan pertimbagnan, perspektif dan sikap manusia. Semua itu akan terjadi, jika si individu terus memberikan ruang dan menuruti segala pikiran tersebut. Itulah sebabnya, kita perlu cermat dan peka terhadap segala pikiran serta niatan yang muncul di dalam diri sendiri. Semua itu dapat kita lakukan hanya di dalam terang kebenaran firman TUHAN. Oleh sebab itu, setiap umat percaya tidak dapat melepaskan dirinya dari firman TUHAN, jikalau ia ingin dimampukan untuk melawan pikiran dan niatan jahat yang selalu siap sedia menjerat manusia. Jadi, tetaplah pertahankan firman TUHAN dan jadikanlah itu sebagai elemen penting dalam kehidupan kita.
AMIN