Hidup Sebagai Kesempatan Iman

Renungan Harian | 21 November 2023

Hidup Sebagai Kesempatan Iman

Bagi Paulus menjalani hidup di dunia ini adalah kesempatan untuk mengejawantahkan imannya kepada Kristus. Meski ada banyak hal yang tidak menyenangkan harus ia alami demi memenuhi panggilan imannya sebagai pemberita injil, namun Paulus tetap setia untuk menjalaninya. Itulah mengapa, Paulus mengeluarkan sebuah pernyataan iman yang begitu totalitas yakni, “Sesungguhnya, bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan.”  Paulus telah membagikan sebuah prinsip hidup sebagai pekerja injil Kristus yang secara sungguh-sungguh mengabdikan pikiran dan hatinya hanya kepada Kristus.

 

Bagi Paulus mati kemudian meninggalkan dunia maupun hidup di dunia merupakan akses untuk mengarahkan dirinya kepada Kristus. Persoalannya adalah perbedaan pengalaman atau peristiwa. Selama Paulus masih hidup di dunia, ia mengamini bahwa semua itu adalah kesempatan untuk berkarya bagi Kristus. Sedangkan, pada saat ia mati kemudian meninggalkan dunia, ia mengamini bahwa itulah waktu untuk tinggal bersama Kristus. Artinya, keduanya tidaklah menimbulkan kerugian bagi Paulus.

 

Sikap iman Paulus terkait hidup dan mati merupakan contoh totalitas iman seorang pengikut Kristus yang tidak bersungut-sungut dalam mejalani hidup. Ada kalanya seseorang ingin menyerah dalam menghadapi kenyataan hidup dengan segala tekanan yang ada. Namun, permenungan firman TUHAN pada hari ini telah mengajak kita untuk kembali memaknai bahwa setiap waktu yang kita miliki untuk hidup di dunia ini merupakan kesempatan untuk mewujudkan iman dalam berbagai ruang kehidupan yang kita miliki. Persoalannya adalah apakah kita mau mengarahkan seluruh hidup ini hanya kepada Kristus? Atau, jangan-jangan kita masih dengan sangat mudah menggeser posisi Kristus ke pinggiran perhatian hidup kita demi hal lain yang kita inginkan?

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia