Meskipun sempat terjadi perang argumen dengan Ester, akhirnya Mordekhai berhasil melibatkan sang ratu untuk menggunakan pengaruhnya agar dapat menyelamatkan bangsa Yahudi dari pembantaian Haman. Namun Ester butuh dukungan dan kekuatan. Kemudian dia mengajak semua dayang-dayangnya di istana, dan bangsa Yahudi di Susan untuk berpuasa selama tiga hari tiga malam. Aksi puasa ini adalah bentuk dukungan moral dari semua orang Yahudi di Susan sebelum Ester pergi menghadap raja. Ester mengakui bahwa dia butuh dukungan dan persekutuan dengan pihak yang lain dan besar di luar dirinya.
Sahabat Alkitab, Ester sadar bahwa posisinya menjadi ratu Persia juga karena doa dan dukungan dari seluruh bangsanya. Karenanya, dia merasa turut bertanggungjawab atas keselamatan bangsanya. Ester sudah mengambil sikap sebagai seorang ratu yang tahu berterimakasih dan rela mengemban tugas demi bangsanya. Ester berusaha semampunya untuk bersikap dan bertindak adil. Hal ini menjadikan Ester berani mengambil semua resiko, dia tidak takut identitasnya akan terungkap, termasuk kehilangan nyawanya sekalipun. Jika Ester tidak mau mengambil resiko bagi yang lain, maka dia tidak hanya membahayakan bangsanya tetapi juga dirinya sendiri. Jika Ester tidak bertindak, maka tidak ada harapan bagi bangsa Yahudi.
Kita terkadang ada dalam posisi seperti Ester. Tuhan memberikan kita kepercayaan, berupa jabatan, pekerjaan, dan posisi lainnya tentunya tak lepas dari dukungan doa orang yang ada di sekitar kita. Seharusnya dengan posisi tersebut kita dapat menjadi berkat bagi sesama dan lingkungan. Namun dalam lingkungan keseharian apakah kita berani menunjukkan identitas kita sebagai orang Kristen? Orang-orang Kristen merupakan Israel sejati yang melanjutkan rencana Allah sejak semula. Orang Kristen merupakan penggenapan dari sejarah Israel sebagai bangsa yang terpilih, imamat yang rajani, bangsa yang kudus, dan umat kepunyaan Allah sendiri. Inilah identitas kita sebagai orang Kristen. Apakah dengan identitas itu mampu membuat kita berani menyuarakan kebenaran?
Salam Alkitab Untuk Semua.